Panduan Pengguna ThinkPad X1 Carbon Gen 13

Sebelum mengganti CRU

Sebelum mengganti CRU, pastikan Anda menonaktifkan Fast Startup (Pengaktifan Cepat) terlebih dulu, lalu menonaktifkan baterai terintegrasi.

Menonaktifkan Pengaktifan Cepat

Ikuti petunjuk berikut untuk menonaktifkan Pengaktifan Cepat.

Langkah 1
Buka Control Panel (Panel Kontrol) dan lihat menurut Ikon besar atau Ikon kecil.
Langkah 2
Klik Power Options (Opsi Daya), lalu klik Choose what the power buttons do (Pilih fungsi tombol daya) di panel kiri.
Langkah 3
Klik Change settings that are currently unavailable (Ubah pengaturan yang saat ini tidak tersedia) di bagian atas.
Langkah 4
Jika diminta oleh User Account Control (UAC/Kontrol Akun Pengguna), click Yes (Ya).
Langkah 5
Hapus centang di kotak Turn on fast startup (Aktifkan pengaktifan cepat), kemudian klik Save changes (Simpan perubahan).

Menonaktifkan baterai terintegrasi

Ikuti petunjuk berikut untuk menonaktifkan baterai terintegrasi.

Langkah 1
Aktifkan ulang komputer Anda. Saat layar logo ditampilkan, segera tekan F1 untuk masuk ke menu UEFI BIOS.
Langkah 2
Pilih Config ➙ Power. Submenu Power ditampilkan.
Langkah 3
Pilih menu Disable Built-in Battery dan tekan Enter.
Langkah 4
Pilih Yes di jendela Setup Confirmation.

Baterai terintegrasi dinonaktifkan dan komputer dimatikan secara otomatis.

Tunggu tiga hingga lima menit agar komputer mendingin.

Catatan: Jika komputer Anda tidak dapat masuk ke menu UEFI BIOS, Anda tidak dapat menonaktifkan baterai terintegrasi. Untuk memastikan keamanan saat Anda mengganti CRU, disarankan untuk melakukan hal berikut:

Untuk memeriksa apakah baterai terintegrasi di komputer Anda merupakan CRU, lihat daftar CRU di Penggantian CRU.